Pemimpin Atau Pemimpi??

Nyambung ga kedua kata tersebut?? Apa hanya sekedar kesalahan ketik semata??
bagiku, kedua kata tersebut ga hanya sekedar dua kata yang mirip tapi memiliki batas tipis dibalik kedua artinya. Huruf "n", hanya itulah yang membedakannya.. simpel, satu huruf yg bisa mengubah arti menurut pandanganku.


Pemimpin, berasal dari kata dasar pimpin yang merupakan suatu kata kerja aktif. Ditambahkan dengan imbuhan pe- akan membentuk suatu kata benda yang bermakna "orang yang memimpin". Pemimpin adalah seseorang yang dikaruniai kesempatan untuk memimpin sekelompok orang misalnya dalam hal berorganisasi. Pemimpin lebih jauh lagi adalah bermakna bagi semua orang, sebab setiap manusia pada dasarnya adalah pemimpin bagi dirinya sendiri. Tubuh manusia diibaratkan adalah suatu sistem yang terdiri dari berbagai macam sel yang berbeda-beda. Tapi kita sendirilah yang mengatur kerja mereka agar sesuai dengan apa yang kita tujukan. Apabila kita tidak benar dalam mengkoordinasikannya maka akan terjadi ketidakseimbangan dalam tubuh. Misalnya apabila kita terlalu menuruti hawa nafsu untuk minum minuman keras atau merokok terlalu banyak, maka lama kelamaan sel-sel tubuh yang kita koordinir akan "berdemo" dalam bentuk sakit yang akan menyerang sehingga kita tidak dapat beraktifitas secara normal. Prinsip seperti itulah yang diterapkan seorang pemimpin yang baik dalam mengorganisir suatu hal.

Pemimpin bukanlah orang yang paling berkuasa, tapi orang yang paling bertanggung jawab. pemimpin tidak memimpin dengan tirani, tetapi dengan nurani. Pemimpin bukanlah kebanggaan tetapi sebuah amanat. Pemimpin bukanlah hal yang harus diperebutkan karena merupakan sesuatu yang akan datang dengan sendirinya karena sebuah kepercayaan. Pemimpin haruslah pemberi jalan disaat menemui kegelapan, sebagai penuntun dan sebagai pengayom bagi orang-orang yang dipimpinnya. Janganlah menjadi pemimpin yang hanya mengutamakan kepentingan pribadi, apalagi pemimpin yang korup seperti pejabat-pejabat pemerintah sekarang.

Terus apa hubungannya pemimpi?? Pemimpi adalah hanya seseorang yang memikirkan tentang apa yang diinginkannya, dikhayalkannya untuk diraihnya. Banyak orang yang sangat ingin menjadi seorang pemimpin hanya demi sebuah ambisi akan pengakuan. Hal inilah yang membedakan seorang pemimpin sejati dan pemimpi sejati. Pemimpin sejati akan berusaha keras untuk menyukseskan apa yang menjadi tujuan kelompok tersebut dan bahkan siap menanggalkan posisinya sebagai pemimpin demi kelancaran semuanya. sedangkan pemimpi sejati akan terus bekerja keras mengejar impiannya sebagai pemimpin. Ambisi boleh saja dimiliki oleh setiap orang, akan tetapi jangan sampai termakan ambisi sehingga mengorbankan segala hal hanya untuk memenuhinya..

aku bukanlah seorang pemimpin yang baik sehingga bisa menulis semua kata-kata tadi. Umurku baru 19 tahun, apa sich yang aku tahu? mungkin orang boleh mengatakan seperti itu. Akan tetapi, ada hikmah yang banyak kuperoleh dari pengalamanku memimpin dan dipimpin. Ini hanyalah sedikit masukan buat temen2 semua, semoga bermanfaat di kehidupan. Aku juga tidak sempurna, jadi mari kita sama2 belajar menjadi pemimpin dan dipimpin demi kepentingan bersama..
Selengkapnya...

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Pangeran Dwija

Hahahaha jangan terpengaruh dengan judul diatas.... saya bukanlah seorang pangeran, bukan pula seorang berdarah ningrat... saya hanya seorang laki-laki biasa, dari keluarga yg biasa-biasa saja... kenapa namanya prince dwija??
jawabannya simpel banget, karena ga tau mau dikasi nama apa ni blog hehehehe

saya hanya seorang laki-laki 19 thn yg sedang berusaha menyelesaikan pendidikan di farmasi unud (keren juga kalo dibilang, tapi susah buat dijalankan hehehehe). pangeran buatku bukanlah seorang dengan kuda putih berdarah bangsawan yang sering dikhayalkan cewek.. pangeran buatku bisa untuk semua laki-laki dimata seorang wanita yang mencintainya (adah ujung2nya cinta).. No problemo, buat semua laki-laki yg merasa dirinya kurang baik dari segi fisik atau yang lainnya, sebab kita semua adalah pangeran yang kehadirannya belum dirasakan oleh mereka yg kita cintai..

beranjak dari cinta, disela-sela kehidupan kampus yang sangat menyita waktu, takkan kulupakan hobiku semenjak kecil dulu yaitu sepakbola... meskipun sangat sibuk dengan jurnal, laporan atau ujian, takkan kulupakan untuk mengikuti perkembangan dunia bola, terutama tentang setan merah manchester, setan merah milan, dan (sayangnya ga merah lagi) si putih madrid hehehe... meskipun musim kemaren keok semua, tapi pasti musim nanti lebih baik..

sedikit tentang personalku, aq bukanlah seorang yg punya ambisi tinggi.. ambisi terbesarku hanyalah membahagiakan orang tuaku.. jadi buat segala hal selain itu, maaf saya tidak berambisi hehehe.. aq juga tidak malu untuk mengatakan saya sedikit gila karena bercanda adalah hobiku... tidak cuma sekedar hobi, tapi kadang sebagai topeng dibalik kerapuhanku wkwkwkwkwk
hanya itu tentang perkenalanku.... selamat menikmati isi blog ini, yg bermanfaat boleh dipetik tapi kalau ga silahkan diabaikan saja..

God Bless You All The Time Friends....
Selengkapnya...

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS